Kamis, 18 November 2010

Divisi Utama mulai dibuka

Laga pembukaan Divisi Utama 2010/2011 yang sedianya digelar di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, antara tuan rumah Persekam Metro FC melawan Persidafon Dafonsoro, Jumat (19/11), terpaksa dipindah ke Stadion Jatidiri, Semarang, yang menampilkan laga PSIS Semarang melawan Persik Kediri, di hari yang sama.

Perubahan itu menyusul permintaan stasiun televisi pemegang hak siar Divisi Utama musim ini. Alasannya laga PSIS melawan Persik diperkirakan lebih banyak menyedot perhatian penonton. Beda dengan laga Persekam melawan Persidafon, lantaran Persekam adalah tim promosi.

“Atas pertimbangan itu kami mengutamakan keinginan pihak televisi. Apalagi, ada alasan lain yaitu PSIS dan Persik pernah menjadi juara Divisi Utama saat kompetisi itu masih jadi nomor satu,” kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar